Breaking News
Loading...
Sabtu, 17 Agustus 2013

Kecamatan Cigudeg Kabupaten Bogor Rayakan Hut RI Ke-68

INFODESAKU-COM-CIGUDEG-BOGOR-Kemeriahan HUT RI Ke-68 pada 17 Agustus 2013 lalu merupakan salah satu bentuk syukur atas kembalinya kemerdekaan Republik Indonesia dari kaum penjajah, Bungkarno pada 17 Agustus 1945 mendeklarasikan kemerdekaan itu di hadapan rakyat Indonesia kala itu.
“Jasmerah” jangan lupakan sejarah salah satu kutipan sang proklamator penomenal yang dikenang hingga kini. Untuk mengenang para pejuang Bangsa ini, seluruh lapisan masyarakat Indonesia meneyerukan kembali semangat juang pendahulu dengan memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang KE-68 dengan berbagai agenda kegiatan lomba dan hiburan.

Seperti yang dilakukan oleh Staf beserta Camat Kecamatan Cigudeg Kabupaten Bogor, acara yang dilaksanakan tanggal 18 Desember lalu diawali dengan kegiatan jalan sehat, Hiburan dan pembagian doorprize untuk memperebutkan beberapa hadiah menarik seperti Lemari Pendingin, Sepeda Gunung, Hanpond, alat rumah tangga dan lainnya.
Terlihat keterlibatan Muspika Kecamatan antusias mengawal kemeriahan acara HUT RI ke-68 ini, terlihat masyarakat, Kepala Desa beserta Staf Desa, Kepala UPT P Dinas Pendidikan, Guru, Puskesmas dan Unsur TNI/POLRI  turut hadir pada acara.

Enjek selaku Kepala Desa mengaku puas dengan terlaksananya program tahunan yang digelar pada HUT RI kali ini, menurutnya walaupun sekarang di masyarakat rata-rata jiwa patriotisme dan nasionalisme telah kurang, namun masyarakat Cigudeg tetap antusias merayakannya (HUT RI. red). (YAS)

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2014 Desa Krocok All Right Reserved