Breaking News
Loading...
Senin, 14 Juli 2014

Lancar, Rapat Pleno Hasil Pilpres di Kecamatan Tenjo Bogor

Infodesaku | Tenjo, Bogor - Senin, 14 Juli 2014 bertempat di aula kantor kecamatan Tenjo berlangsung Rapat Pleno Terbuka

Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara Pemilihan Presiden. Kegiatan yang berlangsung dilantai dua gedung kecamatan Tenjo ini berlangsung lancar. AKP Nur Ichsani Kapolsek Parungpanjang dalam sambutannya mengajak agar semua elemen masyarakat turut aktif dalam mensukseskan pilpres 2014.

Rapat pleno ini dihadiri oleh Muspika diantaranya Kapolsek, Danramil dan Sekcam Moc Hery Heriyadi yang mewakili Camat karena sedang dinas ke Bogor. “Saya senang rapat pleno ini berlangsung lancar” kata Jaenal Hamzah salah seorang saksi. Sementara itu, Zubaedah, ketua PPK Tenjo mengatakan kesuksesan ini adalah hasil kerjasam semua pihak.

Secara umum, dari sembilan desa di kecamatan Tenjo hanya di Desa Ciomas yang pasangan nomor urut 2 menang, sedang kan di delapan desa lainnya seperti Tapos, Batok, Babakan, Tenjo, Cilaku, Singabraja, Singabangsa dan Bojong dimenangkan oleh pasangan nomor urut 1. Total raihan suara di semua desa kecamatan Tenjo adalah 18445 untuk pasangan nomor urut 1 dan 12889 untuk nomor urut 2. Sedangkan total semua suara adalah 31334. | DAVID

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2014 Desa Krocok All Right Reserved